BREAKING NEWS :
Loading...
SELAMAT DATANG DI BLOG PENA GURUKU

CAPAIAN PEMBELAJARAN KURIKULUM MERDEKA

Bapak/Ibu guru setelah diluncurkannya Kurikulum Merdeka, tentunya sering mendengarkan istilah Capaian Pembelajaran (CP). Apa sebenarnya CP itu? Capaian Pembelajaran adalah sebuah istilah dalam Kurikulum Merdeka yang menjelaskan tentang kompetensi minimum yang harus dicapai peserta didik pada setiap Mata Pelajaran yang diterimanya.

Jika pada Kurikulum 2013, kita dikenalkan dengan istilah Kompetensi Inti (KI) dan Kompetensi Dasar (KD). Maka di dalam Kurikulum Merdeka, ada istilah yang disebut Capaian Pembelajaran (CP). Di dalam Capaian Pembelajaran terdapat sekumpulan kompetensi dan lingkup materi yang disusun secara komprehensif dalam bentuk narasi. 

Ada enam fase Capaian Pembelajaran dalam Kurikulum Merdeka, yaitu fase A hingga fase F, yang meliputi seluruh mata pelajaran di jenjang pendidikan dasar dan menengah (SD/MI, SMP/MTs, SMA/MA, SMK/MAK, SDLB, SMPLB, SMALB, Paket A, Paket B, dan Paket C). 

Pembagian fase dalam Capaian Pembelajaran ini ditentukan oleh pemerintah. Meskipun demikian, sekolah memiliki keleluasan dalam menentukan strategi, cara, atau alur untuk mencapainya. 

Pembagian fase Capaian Pembelajaran Kurikulum Merdeka berdasarkan satuan pendidikannya. 

Fase dalam Satuan Pendidikan Umum

  • Fase Fondasi: PAUD
  • Fase A: kelas 1–2 SD
  • Fase B: kelas 3–4 SD
  • Fase C: kelas 5–6 SD
  • Fase D: kelas 7–9 SMP
  • Fase E: kelas 10 SMA/SMK
  • Fase F: kelas 11–12 SMA/SMK

 Fase dalam Satuan Pendidikan Khusus

  • Fase Fondasi: PAUDLB
  • Fase A: usia mental ≤ 7 tahun (kelas 1–2 SDLB)
  • Fase B: usia mental ± 8 tahun (kelas 3–4 SDLB)
  • Fase C: usia mental ± 8 tahun (kelas 5–6 SDLB)
  • Fase D: usia mental ± 9 tahun (kelas 7–9 SMPLB)
  • Fase E: usia mental ± 10 tahun (kelas 10 SMALB)
  • Fase F: usia mental ± 10 tahun (kelas 11–12 SMALB)

Untuk melihat Capaian Pembelajaran (CP) di setiap fase, silahkan DOWNLOAD DI SINI

Posting Komentar untuk "CAPAIAN PEMBELAJARAN KURIKULUM MERDEKA"